Mengenal Apa Itu Sulam Alis, Lashlift, Dan Eyelash Extension 
Close

Mengenal Apa Itu Sulam Alis, Lashlift, Dan Eyelash Extension 

Mengenal Apa Itu Sulam Alis, Lashlift, Dan Eyelash Extension 

Melakukan prosedur kosmetik merupakan salah satu cara yang bisa dipilih untuk mempercantik penampilan. Misalnya dengan melakukan perubahan pada alis dan bulu mata. Baik itu melakukan sulam pada alis, lashlift maupun eyelash extension. Sebagai informasi untuk Anda, pada artikel ini akan diulas mengenai apa itu sulam alis, lashlift dan eyelash extension

Apa Itu Sulam Alis?

Teknik sulam pada alis merupakan layanan kecantikan yang bertujuan untuk mengisi alis dengan pigmen berwarna. Prosedur kosmetik yang satu ini sebetulnya tidak berbeda jauh dengan teknik sulam bibir. Yaitu dengan memasukkan pigmen warna yang menyerupai rambut ke area alis menggunakan jarum tato berukuran kecil.

Pigmen warna yang dimasukkan tersebut biasanya akan mengikuti jalur pertumbuhan rambut asli pada alis. Anda juga bisa memilih pigmen warna yang senada dengan warna rambut pada alis. Ini akan memberikan hasil sulam alis natural yang tampak lebih alami dan tidak kaku. Anda juga bisa tampil lebih percaya diri dengan bentuk alis yang cantik. 

Apakah setelah sulam alis akan mengelupas? Ya, beberapa hari setelah prosedur ini dilakukan, kulit di area alis akan mengalami pengelupasan. Anda tidak boleh mengelupasnya menggunakan tangan untuk meminimalkan risiko infeksi. 

Anda juga harus melakukan perawatan secara rutin untuk menghindari sulam pada alis yang gagal. Sulam alis gagal karena apa? Umumnya, sulam pada alis yang gagal disebabkanoleh seringnya membasahi alis, menggaruk alis, dan menggunakan krim pemutih di daerah alis. 

sulam alis

Berapa Harga Sulam Alis Natural?

Untuk melakukan sulam pada alis yang terlihat natural, Anda tentu harus mempertimbangkan biayanya.Harga sulam alis natural sebetulnya sangat bervariasi, tergantung metode yang digunakan. 

Ugar bisa mendapatkan harga terbaik, Anda harus memilih jasa menyulam alis profesional dengan harga layanan yang terjangkau seperti sulam alis Rosidi. 

Perbedaan Sulam Dan Tato Pada Alis

Beberapa orang menganggap prosedur sulam pada alis sama dengan prosedur mentato alis. Padahal, keduanya memiliki beberapa perbedaan yang signifikan. Lalu, apa bedanya sulam alis dan tato alis?

Teknik menyulam alis cenderung mengikuti pola alis sebelumnya sehingga tidak perlu mencukur semua rambut pada alis.

Sedangkan untuk teknik tato alis mengharuskan semua rambut alis dicukur habis. Oleh karena itu, Anda harus terlebih dahulu melakukan konsultasi saat mengunjungi penyedia jasa sulam alis terdekat.

Perbedaan lainnya terletak pada ketahanannya. Karena bersifat semi permanen, prosedur sulam pada alis hanya bisa bertahan hingga 2 tahun.

Apakah sulam alis itu bisa hilang? Teknik sulam akan menghilang seiring berjalannya waktu. Oleh karenanya, perlu dilakukan prosedur sulam ulang jika warna alis sudah mulai memudar.

Sementara tato alis yang bersifat permanen bisa bertahan sampai bertahun-tahun. Meski demikian warna hitamnya akan berubah menjadi kebiruan atau kehijauan. 

Dari uraian di atas bisa disimpulkan jika sulam dan tato pada alis memiliki proses dan hasil yang berbeda. Akan tetapi, apakah sulam alis termasuk tato? Jawabannya adalah iya. Meskipun memiliki beberapa perbedaan, teknik sulam pada alis memang dikategorikan sebagai tato. 

Kini pertanyaanya, sulam alis apa halal atau haram? Hal ini menjadi penting bagi Anda yang beragama Islam. Untuk menghilangkan keraguan, sebaiknya Anda memilih jasa menyulam alis yang mengaplikasikan proses serta menggunakan bahan-bahan halal.

Saat ini Anda juga dapat dengan mudah menemukan layanan profesional yang menyediakan layanan menyulam alis berkualitas di berbagai tempat, tidak terkecuali sulam alis Bali. 

Apa Itu Lashlift?

Setelah memahami apa itu pengertian sulam alis, Anda juga harus mengetahui prosedur kosmetik lashlift atau melentikkan bulu mata. 

Lashlift n Tint

Lashlift itu apa? Lashlift adalah metode yang membuat bulu mata menjadi lebih lentik dan tebal. Prosedur kosmetik ini memungkinkan bulu mata tampak on point meski tidak menggunakan maskara. 

Lashlift dan eyelash bedanya apa? Pengaplikasian lashlift dilakukan dengan cara mengoleskan serum pada bulu mata. Sedangkan eyelash merupakan pemasangan bulu mata palsu ke bulu mata asli dengan menggunakan lem khusus. 

Apakah lashlift tahan lama? Karena tergolong prosedur kosmetik yang bersifat semi permanen, lashlift dapat bertahan dalam jangka waktu 8 minggu setelah proses pelapisan. Jika menggunakan jasa lashlift yang terpercaya daya tahannya mungkin bisa lebih lama, yaitu hingga 12 minggu. 

Apa yang harus dilakukan setelah lashlift? Setelah melakukan prosedur lashlift, Anda disarankan untuk tidak menggosok bagian mata serta tidak membasahi bulu mata selama 24 jam pertama. Sebab, beberapa aktivitas tersebut bisa merusak kualitas lashlift.

Alat apa saja untuk lashlift? Prosedur lashlift membutuhkan beberapa peralatan seperti eye pad atau penutup mata, perekat, serta bantal silikon untuk melindungi kelopak mata dari perekat. 

Berapa jam pengerjaan lashlift? Pengerjaan lashlift umumnya membutuhkan waktu selama 40 sampai 50 menit. Meski tidak menyakitkan, Anda mungkin akan merasa sedikit kurang nyaman saat prosedur lashlift dilakukan. 

Apakah lashlift boleh pakai maskara? Apabila ingin menggunakan maskara, Anda dianjurkan untuk menunggu selama 48 jam setelah proses lashlift dilakukan. 

Apa perbedaan lashlift dan lashtint? Lashlift dan lashtint adalah dua jenis prosedur kosmetik pada bulu mata yang berbeda. Jika lashlift bertujuan untuk mengangkat bulu mata agar terlihat lentik, lashtint lebih fokus pada pemberian warna untuk mempertegas bulu mata. 

Apa Itu Eyelash Extension?

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa eyelash extension adalah pemasangan bulu mata artifisial atau buatan pada bulu mata asli. 

eyelash extention

Apa manfaat eyelash extension? Prosedur eyelash extension memberikan sejumlah manfaat yang bisa Anda pertimbangkan, diantaranya memperindah tampilan mata, membuat bulu mata terlihat lebih tebal, dan melindungi mata dari debu.

Eyelash ada tipe apa saja? Prosedur eyelash memiliki beberapa tipe yang bisa disesuaikan dengan keinginan Anda. Mulai dari tipe klasik, volume, hybrid hingga artisan. Perbedaan tipe eyelash tersebut ditentukan berdasarkan bentuk serta ketebalannya. 

Eyelash natural itu seperti apa? Bagi Anda yang ingin memiliki tampilan natural, pilihlah prosedur eyelash tipe klasik. Eyelash tipe ini menggunakan teknik pemasangan satu helai bulu mata buatan pada satu helai bulu mata asli Anda sehingga tampak natural. 

Berapa lama waktu pasang eyelash? Proses pemasangan eyelash sendiri memakan waktu kurang lebih selama 2 jam. Semua itu tergantung pada kualitas lem serta keterampilan teknik memasang bulu mata yang digunakan. 

Remove eyelash pakai apa? Untuk melepas eyelash, Anda bisa memakai pembersih make up berbasis minyak atau menggunakan bahan alami seperti minyak kelapa atau minyak zaitun. 

Kenapa extension bulu mata cepat rontok? Eyelash yang cepat rontok biasanya disebabkan oleh penggunaan pembersih wajah oil based atau terlalu sering menggosok bagian mata. 

Bagaimana caranya agar eyelash tahan lama? Untuk mendapatkan hasil eyelash yang tahan lama, tidak tidur dengan posisi miring, hindari udara panas dan jangan menggunakan produk kecantikan mata yang bersifat waterproof. 

Itulah informasi seputar apa itu sulam alis, lashlift dan eyelash extension untuk mempercantik penampilan Anda. Agar mendapatkan hasil yang memuaskan, pastikan memilih layanan prosedur kosmetik terpercaya dan profesional.